AURA
NAIF DAN POLOS
Akhirnya,
orang-orang yang menyatakan diri mereka sebagai orang-orang yang tidak bermain
dalam permainan mungkin menunjukkan aura naif untuk melindungi mereka dari tuduhan
bahwa mereka mengejar. Namun demikian, sekali lagi waspadalah kepada mereka
karena aura naif bisa menjadi sarana penipuan yang efektif. Dan bahkan kenaifan
sejatipun tidak bebas dari jerat.
Anak-anak mungkin naif dalam banyak hal, tetapi seringkali mereka bertindak berdasar kebutuhan
mendasar untuk meraih kendali atas orang-orang di sekitarnya. Anak-anak sangat
menderita karena merasa tidak berdaya di
dunia orang dewasa, jadi mereka menggunakan setiap sarana yang tersedia agar
keinginan mereka dituruti. Orang-orang yang sungguh-sungguh polos mungkin tetap
ikut bermain dalam permainan kekuasaan dan seringkali sangat efektif dalam
permainan tersebut karena mereka tidak terhalang oleh kesan palsu apapun.
Sekali lagi, orang-orang yang memamerkan atau menunjukkan kepolosan adalah
orang-orang yang sama sekali tidak polos.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar